City siap bajak Arshavin



MANCHESTER - Negosiasi antara Arsenal dan Zenit St Petersburg yang berlarut-larut seputar playmaker Andrei Arshavin rupanya membuat Manchester City berniat mereguk keuntungan. Klub kaya baru Inggris itu kabarnya berniat menghadang langkah The Gunners dalam mendapatkan Arshavin. Benarkah?

Seperti diberitakan sebelumnya, Arsenal memang menjadi satu-satunya klub yang memiliki potensi besar mendapatkan bintang internasional Rusia tersebut. Namun, perbedaan pendapat seputar biaya transfer membuat negosiasi antara kedua klub tak juga selesai.

Untuk seorang pemain sekelas Arshavin, Zenit mengharapkan klub manapun yang berminat meminangnya untuk membayar harga 20 juta euro. Sedangkan The Gunners kabarnya hanya bersedia merogoh kocek hingga 13,5 juta euro.

Mendengar hal itu, City yang memang tak pernah berhenti berburu pemain bintang dikabarkan tengah menyiapkan tawaran yang akan mengungguli Arsenal. Seperti dilansir tribalfootball, Senin (12/1/2009), The Citizens berharap bisa memboyong Arshavin ke City of Manchester Stadium dengan banderol 18 juta poundsterling.

Lebih lanjut, City kabarnya juga telah menemui gelandang 27 tahun itu dan kedua pihak telah mencapai kesepakatan.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari pihak Zenit maupun City. Namun, belum lama ini, Arshavin pernah mengungkapkan keinginannya membela The Gunners. Karenanya, sedikit diragukan jika ia akan memilih bergabung dengan klub yang memecahkan rekor transfer kala mendatangkan Robinho dari Real Madrid, awal musim ini.

0 komentar:

Name :
Web URL :
Message :